SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Minggu, 28 November 2010

KORPRI TINGKATKAN PELAYANAN PUBLIK


Pelaksanaan tugas pemerintahan dan pelayanan masyarakat yang diemban oleh seluruh anggota KORPRI telah memberikan kontribusi konstruktif dalam proses pembangunan selama ini. Ungkap Presiden Susilo Bambang Yuhdoyono dalam sambutannya memperingati HUT KORPRI ke-39. (29/11)

Sejak didirikannya pada tanggal 29 November 1971, KORPRI telah menunjukkan peran dan tanggungjawabnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, bangsa, dan negara sesuai dengan tuntutan dan kemajuan jaman. Sebagai organisasi yang mewadai Pegawai Negeri Sipil, KORPRI telah melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dan melayani keperluan masyarakat dalam berbagai bidang, imbuhnya.

Presiden RI juga menyampaikan beberapa pesan dan harapannya agar KORPRI dapat memberikan pelayanan birokrasi yang makin cepat, akurat, dan makin baik. Selain itu pemberantasan tindak pidana korupsi, kolusi dan nepotisme juga harus tetap dilanjutkan sehingga KORPRI dapat memberikan pengabdian dan karya terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara.

Dalam upacara peringatan HUT ke-39 KORPRI yang dilaksanakan di Taxy Way Lanud Abd Saleh Malang, sambutan Presiden RI dibacakan oleh Komandan Lanud Marsekal Pertama TNI A.Dwi Putranto. Dan upacara ini diikuti oleh seluruh anggota dan PNS Lanud Abd Saleh beserta insub.






Baca Selengkapnya.... KORPRI TINGKATKAN PELAYANAN PUBLIK

Rabu, 24 November 2010

HUT KE-54 PIA ARDHYA GARINI DI LANUD ABD SALEH


PIA Ardhya Garini dalam usianya yang ke-54 tahun ini telah cukup memberikan kristalisasi spiritual tersendiri yang mampu diaktualisasikan guna menyambut tuntutan dan tantangan di masa yang akan datang. Demikian sambutan Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto dalam sebuah acara syukuran menyambut Hari Ulang Tahun PIA Ardhya Garini ke-54 Lanud Abd Saleh yang bertempat di Gedung Cakrawala Lanud Abd Saleh (25/11).

Komandan mengharapkan agar anggota PIA Ardhya Garini Cabang 3/D II Lanud Abd Saleh harus terus meningkatkan kualitas dirinya dan janganlah cepat merasa puas dengan hasil-hasil yang telah dicapai selama ini. Marilah kita mengisi diri kita dengan belajar untuk mengantisipasi pelaksanaan tugas di masa depan, demi kejayaan keluarga besar TNI Angkatan Udara pada umumnya dan PIA Ardhya Garini yang kita banggakan, lanjutnya.

Sementara Ketua Umum PIA Ardhya Garini dalam sambutannya yang dibacakan Ketua PIA Cabang 3 Daerah II Lanud Abd Saleh Ny. A. Dwi Putranto mengatakan, berorganisasi di PIA Ardhya Garini akan memperoleh nilai tambah yang berguna, karena secara tidak disadari Ibu-ibu terlibat dalam proses pembelajaran yang tidak bisa diperoleh di tempat lain, bahkan di pendidikan formal sekalipun.

Oleh sebab itu, apapun peran Ibu-ibu hendaknya dilaksanakan dengan penuh kesungguhan. Diharapkan seluruh warga PIA Ardhya Garini, hendaknya selalu memelihara keharmonisan dalam rumah tangga, sehingga dapat memberikan motivasi kepada suami dalam melaksanakan tugasnya.

Acara ditutup dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cab. 3/D II Lanud Abd Saleh dan diberikan kepada anggota PIA termuda, kemudian pemberian cinderamata kepada anggota Warakawuri Malang, dan pemberian bingkisan kepada para pemenang lomba bola voli. Terakhir acara dimeriahkan lagu-lagu dan tarian dari anggota PIA Ardhya Garini Lanud Abd Saleh, tarian dari TK Angkasa serta disuguhkan pula tarian chacha dari Wara Lanud Abd Saleh.

Baca Selengkapnya.... HUT KE-54 PIA ARDHYA GARINI DI LANUD ABD SALEH

ZIARAH HUT PIA DI LANUD ABD SALEH


Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun PIA Ardhya Garini ke-54, di Lanud Abd Saleh dilaksanakan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Suropati Malang (24/11).

Upacara dipimpin Ketua PIA Cab. 3/D II Ny. A. Dwi Putranto diikuti seluruh anggota PIA Cab. 3/D II beserta jajarannya dan undangan lainnya.

Ziarah dimulai pukul 07.00 Wib diawali dengan penghormatan umum kepada arwah para pahlawan dan peletakan karangan bunga oleh Ketua PIA Cab 3/D II Lanud Abd Saleh. Upacara berlangsung dengan hikmat , dan terakhir tabur bunga di pusara para pahlawan oleh pimpinan ziarah diikuti seluruh peserta upacara.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap memperingati HUT PIA di Lanud Abd Saleh dengan tujuan untuk mengenang dan menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur mendahului kita.

Baca Selengkapnya.... ZIARAH HUT PIA DI LANUD ABD SALEH

Rabu, 17 November 2010

IDUL ADHA’ DI LANUD ABD SALEH

Seluruh umat Islam merayakan Hari Raya Idul Adha dengan melaksanakan sholat Id dan dilanjutkan pemotongan hewan kurban, demikian juga warga Lanud Abd Saleh beserta insub merayakan Hari Raya Idul Adha 1431 H’ dengan melaksanakan sholat Id di Apron Skadron Udara 32 dan pemotongan hewan kurban, Rabu, 17/11.

Komandan Lanud Abd Saleh Marsekal Pertama TNI A. Dwi Putranto dalam sambutannya sebelum pelaksanaan sholat Id menyampaikan bahwa berkurban adalah perwujudan pendekatan diri kepada Allah SWT yang merupakan manenifestasi dari pancaran kedalaman iman, sehingga kesediaan berkurban akan menjadi tolok ukur, nilai bobot dan kadar iman seseorang.

Lebih lanjut Danlanud mengharapkan, agar Idul Adha jangan hanya dihafal dan dipahami sebagai sebuah legenda histories tanpa berdampak apa-apa terhadap kehidupan kita sebagai seorang prajurit. Untuk itu dengan tema Idul Adha, yaitu “Dengan hikmah Idul Adha kita tingkatkan kepedulian social Prajurit TNI dalam rangka memperkokoh soliditas dan solidaritas demi suksesnya tugas pokok TNI”, mari kita tingkatkan keyakinan bahwa tugas yang didasari semangat pengorbanan yang iklas akan dapat mengatasi segala hambatan dan tantangan tugas yang kita hadapi, tegasnya.

Sementara itu yang bertindak sebagai imam dan khotib pada pelaksanaan sholat Id adalah Bapak Dr..H. Achmad Juanda, Akt, MM dari Malang. Dalam khotbahnya, khotib menyampaikan bahwa hikmah hari raya Idul Kurban terdapat dua hal, pertama, kurban sebagai simbolis dimana hewan yang kita sembelih bukan darahnya yang kita persembahkan tetapi merupakan symbol dari wujud ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Kedua Kurban dalam arti sosial yaitu menumbuhkan kepedulian kita kepada orang-orang yang berada di sekitar kita yang kurang mampu.

Komandan Lanud Abd Saleh Marsekal Pertama TNI A. Dwi Putranto seusai sholat Id menyerahkan hewan kurban berupa seekor sapi kepada panitia dan pada Idul Adha 1431 H/2010 Masehi kali ini, hewan kurban yang berhasil dikumpulkan oleh panitia mengalami peningkatan dari tahun kemarin, yaitu sebanyak 9 ekor sapi dan 64 ekor kambing dibanding tahun 2009 sebanyak 5 ekor sapi dan 52 ekor kambing. Selanjutnya daging kurban ini dibagikan kepada masyarakat kurang mampu yang berada di sekitar Lanud Abd Saleh dan Satrad 222 Ngliyep, Malang selatan.
Baca Selengkapnya.... IDUL ADHA’ DI LANUD ABD SALEH

Rabu, 10 November 2010

PERINGATI HARI PAHLAWAN DENGAN DONOR DARAH


Berbagai kegiatan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November di laksanakan di berbagai daerah, seperti yang dilaksanakan di pusat perbelanjaan Malang Town Sequer (Matos), bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Cabang Malang memperingati Hari Pahlawan dengan mengadakan donor darah bagi TNI, Polri dan masyarakat sipil di Hall Matos, Rabu, 10/11.

Lanud Abd Saleh sebagai bagian dari institusi TNI khususnya TNI AU yang berada di Malang ikut berpartisipasi dengan mengirimkan seratus personel personelnya untuk menyumbangkan darahnya.

Komandan Lanud Abd Saleh Marsekal Pertama TNI A. Dwi Putaranto pada kesempatan itu ikut hadir dan didampingi oleh Kepala Dinad Operasi Kolonel Pnb Novianto Widadi yang diterima oleh Manajer Matos. Danlanud menyampaikan sangat antusias dengan kegiatan semacam ini dan untuk waktu-waktu yang akan datang pada moment-moment tertentu dapat dilaksanaka secara rutin.

Baca Selengkapnya.... PERINGATI HARI PAHLAWAN DENGAN DONOR DARAH

Selasa, 09 November 2010

DANLANUD ABD SALEH PIMPIN ZIARAH HARI PAHLAWAN


Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Lanud Abd Saleh beserta Insub serta para Pejabat TNI dan Malang Raya termasuk Walikota Malang Peni Suparto melakukan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Suropati Malang (10/11).

Upacara dipimpin Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto yang dimulai tepat pukul 08.00 Wib. Upacara diawali dengan penghormatan umum kepada arwah para pahlawan dan peletakan karangan bunga oleh Komandan Lanud Abd Saleh. upacara berlangsung dengan hikmat , dan terakhir tabur bunga di pusara para pahlawan oleh pimpinan ziarah diikuti seluruh peserta upacara.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh Lanud Abd Saleh terutama dalam memperingati hari-hari besar untuk mengenang dan menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur mendahului kita dan telah membela dan mempertahankan Negara NKRI dengan mengorbankan jiwa raganya untuk kemerdekaan bangsa Indonesia.

Sebelum tabor bunga dilaksanakan do’a bersama oleh segenap peziarah, semoga amal ibadah para pahlawan diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Baca Selengkapnya.... DANLANUD ABD SALEH PIMPIN ZIARAH HARI PAHLAWAN

PERINGATAN HARI PAHLAWAN MERUPAKAN WUJUD PENGHORMATAN

Peringatan hari pahlawan, pada hakekatnya merupakan ungkapan rasa syukur, wujud penghormatan kita kepada para pahlawan kusuma bangsa khususnya yang berjuang pada tanggal 10 nopember 1945. demikian sambutan Panglima TNI yang dibacakan oleh Komandan Wing 2 Lanud Abd Saleh Kolonel Pnb Eko Dono Indarto selaku Inspektur Upacara dalam memperingati hari Pahlawan 10 Nopember yang bertempat di Taxy Way Lanud Abd Saleh diikuti seluruh anggota Lanud Abd Saleh beserta Insub (10/11).

Bagi TNI, setiap peringatan hari bersejarah khususnya hari pahlawan senantiasa dijadikan sebagai momentum untuk melakukan instropeksi, apakah perjuangan bangsa ini masih segaris dengan perjuangan para pahlawannya, lanjutnya.

Yang lebih penting lagi, adalah peringatan ini merupakan momentum untuk mempersegar semangat, tekad dan prasetya kita untuk mewarisi nilai dan melanjutkan perjuangan nasional, demi tetap tegaknya kedaulatan negara, menjaga keutuhan wilayah nasional dan menjamin keselamatan segenap tumpah darah Indonesia.

Berbagai permasalahan yang kita hadapi mulai dari kemiskinan, pengangguran, ketelantaran, keterpencilan serta masalah sosial lainnya, memerlukan perhatian dan keseriusan kita untuk menanggulanginya. Ditambah lagi bencana alam banjir bandang, gempa bumi, tsunami dan gunung meletus datang silih berganti yang menimpa saudara-saudara kita dibeberapa wilayah provinsi secara bersamaan dengan jumlah korban yang tidak sedikit.

Melalui momentum peringatan hari pahlawan ini, diharapkan rasa kesetiakawanan sosial sebagai anak bangsa dapat tumbuh dan berkembang yang pada akhirnya dapat digunakan sebagai salah satu modal untuk menyelesaikan masalah bangsa.

Sementara dalam waktu yang sama dilaksanakan ziarah ke TMP Suropati Malang yang dipimpin oleh Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto dihadiri oleh para pejabat dan anggota Lanud juga para warakawuri Malang.
Baca Selengkapnya.... PERINGATAN HARI PAHLAWAN MERUPAKAN WUJUD PENGHORMATAN

Minggu, 07 November 2010

LANUD ABD SALEH TANAM POHON TREMBESI


Untuk menanggulangi banjir yang banyak terjadi di wilayah Indonesia, salah satunya di daerah Malang Raya maka Lanud Abd Saleh Abd Saleh hari ini (8/11) menanam 5000 bibit pohon trembesi di sekitar Lanud Abd Saleh.

Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto usai apel pagi tadi secara simbolis menyerahkan bibit pohon trembesi kepada masing-masing satuan yang berada di Lanud Abd Saleh. Diharapkan dengan penanaman bibit pohon trembesi ini dapat membantu menahan air hujan yang turun secara berlebihan.

Baca Selengkapnya.... LANUD ABD SALEH TANAM POHON TREMBESI

KOMANDAN LANUD ABD SALEH LEPAS KONTINGEN GARUDA KE LIBANON


Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto melepas Satgas Force Protection Company XXVI-C2 dan Batalyon Mekanis Kontingen Garuda XXIII-E/Unifel di Libanon. Bertempat di lapangan Batalyon Paskhas 464 Wing II Paskhas (8/11), sebanyak 122 personel yang mengemban misi perdamaian itu dilepas dengan upacara militer.

Saat memberikan sambutan, Komandan Marsma A. Dwi Putranto mengatakan, pemberangkatan satgas force protektion company XXVI-C2 dan batalyon mekanis kontingen Garuda XXIII-E/Unifel dalam rangka misi PBB di libanon. Bagi TNI, misi pemeliharaan perdamaian merupakan salah satu tugas pokok TNI dalam melaksanakan kebijakan pertahanan negara.

Dalam penugasan operasi ke luar negeri, pada hakekatnya merupakan kehormatan sekaligus kepercayaan dunia internasional. Terutama terhadap negara dan khususnya TNI. ”Dengan terlibat langsung dalam misi internasional, maka kepercayaan kepada TNI akan semakin besar,” tegas komandan. Karena itu, Marsma Dwi Putranto meminta kontingen yang berangkat mengemban misi PBB ini menjaga citra dan nama baik negara dan TNI. Hal itu bisa ditunjukkan dengan menampilkan kinerja dan prestasi sesuai dengan jati diri dan identitas prajurit sapta marga sejati.

Komandan Marsma A. Dwi Putranto juga mengingatkan pasukan untuk menguasai dan memahami aturan teknis selama mengemban misi perdamaian PBB. Seperti SOP (Standard Operating Procedurs), ROE (Rule of Engangement). Termasuk mencermati taktik, teknik dan aturan protokoler internasional agar menjadi pengalaman berharga di masa yang akan datang. ”Kepada perwira dan seluruh prajurit yang akan mengembang misi perdamaian PBB ini saya ucapkan selamat menjalankan tugas mulai ini. Selamat jalan dan semoga bertugas,” tukasnya.

Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto melepas Satgas Force Protection Company XXVI-C2 dan Batalyon Mekanis Kontingen Garuda XXIII-E/Unifel di Libanon. Bertempat di lapangan Batalyon Paskhas 464 Wing II Paskhas (8/11), sebanyak 122 personel yang mengemban misi perdamaian itu dilepas dengan upacara militer.

Saat memberikan sambutan, Komandan Marsma A. Dwi Putranto mengatakan, pemberangkatan satgas force protektion company XXVI-C2 dan batalyon mekanis kontingen Garuda XXIII-E/Unifel dalam rangka misi PBB di libanon. Bagi TNI, misi pemeliharaan perdamaian merupakan salah satu tugas pokok TNI dalam melaksanakan kebijakan pertahanan negara.

Dalam penugasan operasi ke luar negeri, pada hakekatnya merupakan kehormatan sekaligus kepercayaan dunia internasional. Terutama terhadap negara dan khususnya TNI. ”Dengan terlibat langsung dalam misi internasional, maka kepercayaan kepada TNI akan semakin besar,” tegas komandan. Karena itu, Marsma Dwi Putranto meminta kontingen yang berangkat mengemban misi PBB ini menjaga citra dan nama baik negara dan TNI. Hal itu bisa ditunjukkan dengan menampilkan kinerja dan prestasi sesuai dengan jati diri dan identitas prajurit sapta marga sejati.

Komandan Marsma A. Dwi Putranto juga mengingatkan pasukan untuk menguasai dan memahami aturan teknis selama mengemban misi perdamaian PBB. Seperti SOP (Standard Operating Procedurs), ROE (Rule of Engangement). Termasuk mencermati taktik, teknik dan aturan protokoler internasional agar menjadi pengalaman berharga di masa yang akan datang. ”Kepada perwira dan seluruh prajurit yang akan mengembang misi perdamaian PBB ini saya ucapkan selamat menjalankan tugas mulai ini. Selamat jalan dan semoga bertugas,” tukasnya.

Baca Selengkapnya.... KOMANDAN LANUD ABD SALEH LEPAS KONTINGEN GARUDA KE LIBANON

Kamis, 04 November 2010

KOMANDAN LANUD ABD SALEH BUKA PKBN


Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI A. Dwi Putranto membuka pelatihan perkemahan dan Penataran Kader Bela Negara (PKBN) bertempat di Lapangan Titik Muat Lanud Abd Saleh di ikuti seluruh pejabat Lanud dan peserta pramuka saka dirgantara dari SMK Penerbangan dan SMK 6 Singosari Malang (5/11).

Dalam sambutannya Komandan menyampaikan bahwa, pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan serta menambah wawasan matra dirgantara bagi pramuka saka dirgantara. selian itu juga sebagai langkah untuk lebih menggiatkan lagi kegiatan-kegiatan pramuka saka dirgantara kwarcab Malang Raya yang dapat dijadikan sebagai alat promosi kepada masyarakat sehingga diharapkan dapat menimbulkan minat dirgantara dalam kehidupan masyarakat.

Di dalam kegiatan perkemahan ini dilaksanakan juga penataran kader bela negara dengan tujuan untuk mempertebal jiwa nasionalisme dan patriotisme sehingga akan timbul kesadaran bagi generasi penerus terhadap kelangsungan keutuhan bangsa Indonesia.

Pelatihan direncanakan selama 3 hari yang bertempat di Skatek 022 dengan berbagai macam materi pelajaran yang disampaikan oleh para pejabat Lanud Abd Saleh.

Baca Selengkapnya.... KOMANDAN LANUD ABD SALEH BUKA PKBN

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.