SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Selasa, 21 Juli 2009

PROFESIONALISME TIDAK BOLEH DITAWAR


Profesionalisme menjadi sesuatu yang tidak boleh di tawar-tawar lagi, hal ini terkait dengan kesiapan kita dalam mendukung tugas-tugas mendatang yang makin kompleks. Demikian jelas Pangkoopsau II Marsekal Muda TNI Yushan Sayuti dalam sambutannya pada Pembukaan Latihan Sikatan Daya 2009 di Taxy Way Lanud Abd Saleh (22/7).

Latihan antar satuan sikatan daya 2009 kali ini, merupakan kelanjutan dari latihan satuan jajaran Koopsau II yang telah dilaksanakan sebelumnya di satuan masing-masing, lanjutnya. Meskipun latihan ini merupakan latihan interen jajaran Koopsau II, hendaknya semua pelaku melaksanakannya dengan serius dan penuh rasa tanggung jawab.

Dalam latihan ini akan dilakukan manuver lapangan pada bulan Agustus yang melibatkan pesawat C-130 Hercules, Sukhoi, F-5, F-16, Hawk MK 53, Casa 212, Boing 737 dan Heli Super Puma dengan menggunakan beberapa jenis amunisi yang sesungguhnya, baik bom, roket maupun peluru tajam. Selain beresiko tinggi, penggunaan amunisi ini tentu saja menuntut skill dan kecermatan yang tinggi. Oleh sebab itu diharapkan kepada seluruh peserta latihan untuk selalu mengutamakan aspek profesionalisme dalam melaksanakan setiap tahapan latihan sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.

Kegiatan latihan ini melibatkan kurang lebih seribu personil dari empat Lanud yakni Lanud Abd Saleh, Lanud Iswahyudi, Lanud Sultan Hasanuddin dan Lanud Balik Papan. Kegiatan dimulai dengan latihan posko di Lanud Abd Saleh selama tiga hari. Latihan ini dimaksudkan agar terjalin suatu koordinasi yang baik serta akan dicapai tingkat keterpaduan baik antar pelaku latihan maupun pelaku dengan kolat.

Upacara dihadiri Komandan Lanud Abd Saleh, Komandan Lanud Iswahyudi, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin dan para pejabat jajaran Koopsau II.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.