SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Jumat, 09 November 2012

UPACARA HARI PAHLAWAN DI LANUD ABD SALEH

                Pen Lanud Abd. (10/11)                               
                Pertempuran 10 Nopember di Surabaya yang kemudian diperingati setiap tahun sebagai hari Pahlawan adalah perjuangan heroik, suatu perjuangan yang memerlukan pengorbanan luar biasa dari para pendahulu Negara, baik jiwa, raga maupun harta. Demikian dalam sambutan tertulis Menteri Sosial Republik Indonesia yang dibacakan oleh Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI Gutomo, S. IP selaku Inspektur Upacara dalam upacara memperingati Hari Pahlawan ke-67, bertempat di Taxy Way Lanud Abd Saleh (10/11).
                Dalam pertempuran tersebut, seluruh komponen bangsa bersatu padu mengusir penjajah yang ingin berusaha menancapkan kembali kekuasaannya di bumi Indonesia. Lanjutnya. Semangat dan nilai kepahlawanan yang ditunjukkan dalam pertempuran 10 Nopember tersebut,hendaknya dihayati dan menjadi inspirasi untuk mengisi kemerdekaan.
                Berbagai permasalahan yang kita hadapi mulai dari kemiskinan, pengangguran, keterlantaran,korban bencana,hingga tawuran antar warga atau pelajar yang menimbulkan korban jiwa,yang terjadi akhir-akhir ini sangat memprihatinkan dan memerlukan perhatian serta keseriusan bersama untuk mecari solusi guna mengatasi berbagai masalah sosial tersebut dan upaya-upaya lain sebagaimana keinginan dan harapan kita untuk dapat tampil dan berprestasi di bidang olah raga,seni budaya, dan bidang lainnya yang tentunya dalam hal ini diperlukan semangat kepahlawanan yang kuat.
                Semangat kepahlawanan seperti cinta tanah air,rela berkorban,pantang menyerah, percaya pada kemampuan diri sendiri, suka menolong dan sebagainya menjadi sumber motivasi dan modal sosial untuk mengatasi berbagai masalah sosial tersebut dan sekaligus memacu guna mewujudkan keinginan dan harapan kita bersama.
                Upacara berlangsung sederhana namun khidmat, diikuti oleh seluruh pejabat dan anggota Lanud Abd Saleh beserta Insub, baik militer maupun Pegawai Negeri Sipil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.