SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Rabu, 05 Mei 2010

SIJAK UKP OLEH KOMANDAN LANUD ABD SALEH

Kenaikan pangkat merupakan salah satu kesejahteraan bagi setiap prajurit tetapi untuk mendapatkan kenaikan pangkat tidak diperoleh dengan mudah begitu saja, yang bersangkutan harus memenuhi persyaratan yang telah ditentukan, demikian kata Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI Ida Bagus Anom M., S.E. dalam Sijak UKP (Sidang Kebijaksanaan UKP) yang bertempat di Ruang Bina Yudha Lanud Abd Saleh (5/5).

Komandan melakukan sijak UKP kepada 98 orang yang terdiri dari Perwira, Bintara dan Tamtama anggota Lanud Abd Saleh yang diusulkan kenaikan pangkatnya periode Oktober 2010 mendatang. Acara dihadiri para pejabat Lanud yang anggotanya diusulkan UKP.

Persyaratan kenaikan pangkat harus dipenuhi diantaranya Daftar Penilaian yang bersangkutan, Security Clerence, Skep terakhir dan lain sebagainya. mereka harus mempunyai dedikasi dan prestasi yang ditunjukkan selama mereka bekerja dan bertugas, ujar Komandan.

Sementara Kepala Dinas Personil Lanud Abd Saleh Letkol Pnb Andi Wijaya mengatakan, Sijak UKP sangat penting dilakukan, selain memeriksa kembali persyaratan UKP yang akan naik pangkat juga untuk mengecek secara langsung jumlah anggota yang akan naik pangkat, apakah sudah sesuai dengan kenyataan atau tidak.

Bagi anggota yang kesemaptaannya kurang memenuhi syarat atau nilainya tidak sesuai dengan usianya maka akan dilakukan test semapta lagi sampai anggota tersebut mampu memenuhi persyaratan yang berlaku. Apabila tidak bisa dilaksanakan dengan baik maka UKP nya akan dipertimbangkan kembali.

1 komentar:

  1. saya bangga teman sekelas waktu sma, letkol pnb andi wijaya sudah jadi pejabat di lanud abd. saleh.

    BalasHapus

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.