SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Selasa, 18 Mei 2010

SWIPING HELM DI LANUD ABD SALEH

Menindaklanjuti surat edaran Komandan Lanud Abd Saleh beberapa waktu yang lalu tentang penekanan kepada anggota Lanud Abd Saleh untuk menggunakan helm yang berkriteria Standar Nasional Indonesia (SNI) dan berwarna orange, hari ini (19/5) Pomau Lanud Abd Saleh melakukan swiping helm bagi seluruh anggota Lanud beserta Insub dan juga masyarakat yang masuk ke wilayah Lanud Abd Saleh.

Swiping penggunaan helm ini sangat penting dilakukan, selain untuk keselamatan diri sendiri juga untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas di wilayah hukum Lanud Abd Saleh dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas yang dapat mengakibatkan kerugian materiil apaupun personel.

Dalam swiping helm kali ini, banyak masyarakat sekitar yang melewati wilayah Lanud Abd Saleh belum menggunakan helm SNI, dan mereka dihimbau untuk segera menggunakan helm SNI. Sementara untuk anggota Lanud beserta Insub semuanya telah memakai helm SNI sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

Mengulangi penekanan Komandan tentang penggunaan helm SNI bahwa bagi anggota yang melakukan pelanggaran seperti tercantum dalam Undang-undang Nomor 22 tahun 2009 pasal 291 ayat (1) yaitu setiap pengemudi kendaraan bermotor di jalan tidak menggunakan helm SNI akan di denda kurungan paling lama 1 bulan atau denda Rp. 25.000,-

Selanjutnya bagi anggota yang melakukan pelanggaran seperti tercantum dalam Undang-undang Nomor 22 tahun 2009 pada 291 ayat (2) yaitu setiap pengemudi kendaraan bermotor di jalan yang membiarkan penumpangnya tidak menggunakan helm SNI akan di denda kurungan paling lama 1 bulan atau denda Rp. 25.000,-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.