SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Selasa, 04 Oktober 2011

TNI LAHIR DARI PANGKUAN RAKYAT


TNI lahir dari pangkuan rakyat ditengah kancah perjuangan menegakkan kedaulatan bangsa dan negara. Karena itu, TNI adalah Tentara Rakyat, Tentara Pejuang dan Tentara Nasional. Demikian jelas Panglima TNI dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Staf Divisi II Kostrad Brigjen TNI Syahiding selaku Inspektur Upacara dalam peringatan HUT ke-66 TNI di Wilayah Malang tepatnya di lapangan Rampal Malang (5/10).


Sebagai Tentara Rakyat, TNI hanya berpihak kepada kepentingan seluruh rakyat dan negara. lanjutnya. Kemudian sebagai Tentara Pejuang, TNI tidak akan pernah berhenti dalam berjuang mewujudkan cita-cita bangsa. Sedangkan sebagai Tentara Nasional, TNI akan membela kepentingan negara diatas kepentingan daerah, suku, ras dan golongan agama.


Perkembangan zaman telah pula menuntut prajurit TNI menjadi Tentara Profesional, para prajurit TNI berupaya untuk terus menerus meningkatkan kinerja dan kemampuan profesionalismenya dalam menjalankan tugas dan pengabdiannya. Bagi TNI keterpaduan TNI, khususnya kerja sama antar matra, dan peningkatan profesionalisme serta kemanunggalannya bersama rakyat, adalah kunci kekuatan strategis dalam menyelesaikan setiap tugas yang diberikan negara.


Upacara diikuti prajurit TNI baik darat, laut dan udara yang berada di wilayah Malang. upacara dilaksanakan dengan penuh khidmat dan berjalan dengan lancar dan aman.


Sementara anggota Lanud Abd Saleh dilibatkan upacara HUT TNI di tiga tempat yakni di Kodam V Brawijaya Surabaya, di lapangan Rampal Malang dan di Lapangan Dirgantara Lanud Abd Saleh sendiri.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.