Kekuatan atau nilai strategis Sumpah Pemuda sebagai salah satu “tonggak utama” sejarah nasional, terletak pada tiga aspek pokok. Hal ini disampaikan Panglima TNI Djoko Santoso Jenderal TNI dalam sambutannya memperingati hari Sumpah Pemuda di Lanud Abd Saleh yang dibacakan oleh Dan wing II Paskhas Kolonel Pasukan T. Seto Purnomo selaku Inspektur Upacara dan diikuti seluruh anggota Lanud Abd Saleh beserta Insub. (28/09).
Tiga aspek pokok tonggak utama sejarah nasional tersebut yaitu kesadaran, semangat dan militansi para pemuda yang sangat tinggi. Visi kebangsaan para pemuda yang tajam, cerdas, cemerlang dan visioner serta soliditas perjuangan nasional yang terintegratif dan percaya pada diri sendiri.
Dalam sambutan Panglima TNI disampaikan pula bahwa upacara peringatan ini pada hakekatnya merupakan ungkapan rasa syukur serta wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pendahulu dan semua pahlawan kesuma bangsa, khususnya para “ penggagas” dan “deklarator” Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928.
Beliau juga menghimbau agar setiap peringatan hari bersejarah seperti hari ini, senantiasa dijadikan momentum untuk melakukan refleksi historis, agar senantiasa dapat melakukan introspeksi serta memetik pelajaran dan hikmah, dari setiap episode perjuangan nasional bangsa Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar