Pentak Abd Saleh (15/4). Dalam
rangka memeriahkan peringatan HUT ke-67 TNI Angkatan Udara, Pangkalan TNI AU
Abdulrachman Saleh menggelar terbang bersama (Joy Flight) dengan pesawat C-130 Hercules dari Skadron Udara 32
Lanud Abd Saleh, bagi pelajar yang berprestasi tingkat SMP dan SLTA serta
anak-anak yatim dan duafa se-Malang Raya, Minggu (14/4). Hal ini tentunya dapat memotivasi semangat belajar para siswa
dan pelajar se-Malang Raya dengan harapan ke depan dapat terus meningkatkan
prestasi sesuai dengan yang di harapkan.
Kegiatan
Joy Flight ini selain diikuti oleh
para pelajar yang prestasi dan anak-anak yatim, juga diikuti oleh para pelajar
tingkat Paud, TK, SD, bahkan masyarakat se-Malang Raya. Hal tersebut sangat disambut antusias oleh
masyarakat se-Malang Raya, terlihat para warga dengan antusiasnya
berbondong-bondong datang ke Skadron Udara 32 Lanud Abd Saleh untuk
mendaftarkan diri ikut terbang bersama (Joy
Flight) dengan pesawat C-130 Hercules.
Pelaksanaan
Joy Flight ini tentunya salah satu
bentuk perhatian pimpinan, dalam hal ini Komandan Lanud Abd Saleh, Marsekal
Pertama Gutomo, S.IP untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat se-Malang
Raya agar bisa merasakan naik pesawat terbang, khususnya pesawat milik TNI
Angkatan Udara. Diharapkan dengan kegiatan
inilah masyarakat dapat melihat secara langsung keberadaan Pangkalan TNI AU
Abdulrachman Saleh yang setiap harinya disibukkan dengan kegiatan penerbangan
dan berbagai kegiatan yang terkait dengan pertahanan udara serta jenis-jenis
alutsista yang dimilikinya.
Acara
yang digelar dari pagi hingga siang hari tersebut, bersamaan dengan pelaksanaan
kegiatan lomba melukis dan mewarnai yang diikuti oleh para pelajar tingkat
Paud, TK dan SD se-Malang Raya. Bagi
pemenang lomba akan berkesempatan untuk melaksanakan terbang bersama (Joy
Flight).
Malang, April 2013
Kepala Pentak
Sutrisno,
S.Pd, M.Si.
Letkol Sus NRP 524577
Tidak ada komentar:
Posting Komentar