SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Senin, 22 April 2013

MEMAHAMI BAHASA INGGRIS DAPAT MENTRANSFER ILMU PENGETAHUAN









Pentak Abd Saleh (23/4).     Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sekarang ini begitu cepat. Kehadiran produk dari negara barat harus diimbangi penguasaan bahasa inggris dengan baik, karena bahasa inggris selain sebagai bahasa pengantar dalam alih teknologi, juga merupakan salah satu bahasa internasional terutama untuk keperluan dibidang ilmu pengetahuan dan teknologi, bisnis, olah raga, akademik, bahkan diplomatik. Bahasa inggris juga memiliki kedudukan khusus karena lebih dari 100 negara di dunia menggunakan bahasa inggris.
Alat utama sistem senjata yang dimiliki TNI AU sebagian besar diproduksi oleh Negara barat, dengan petunjuk pelaksanaan dan pengoperasiannya pun tentu menggunakan bahasa inggris. Sehingga para personel yang mengawaki alutsista tersebut juga harus mengetahui dan memahami petunjuk serta aturan yang ada untuk dapat mengoptimalkan pelaksanaan tugas tersebut.  Pimpinan TNI AU memberikan kesempatan kepada para anggotanya untuk mengikuti pendidikan bahasa inggris. Karena dengan memahami bahasa inggris, dapat mentransfer ilmu pengetahuan, informasi dan teknologi secara lebih handal dan cepat.
Terkait dengan hal tersebut Komandan Wing Pendidikan Umum (Wingdikum) Kolonel Pnb Arif Widianto membuka Kursus Intensif Bahasa Inggris (KIBI) angkatan ke- 53 Sekolah Bahasa (SESA) Abd Saleh Skadik 505 Wingdikum, yang ditandai dengan penyematan tanda siswa kepada salah satu perwakilan siswa, bertempat di Gedung Cakrawala Lanud Abd Saleh, dihadiri para pejabat Lanud Abd Saleh beserta Insub, Komandan Sesa dan seluruh anggota Sesa Abd Saleh  (23/4).
Pada kesempatan tersebut Komandan Wingdikum menjelaskan, bahwa kebijakan Pimpinan TNI AU memberikan kursus KIBI ini bertujuan untuk mempersiapkan personel Angkatan Udara menuju “The first class air force” karena bahasa inggris merupakan salah satu kunci untuk mencapai hal tersebut. Kemampuan berkomunikasi dengan menggunakan bahasa inggris secara baik dan benar, merupakan modal untuk menguasai atau mengawaki alutsista secara profesional. Selain itu, kursus bahasa inggris digunakan untuk membekali anggota TNI AU yang akan melaksanakan penugasan ke luar negeri, seperti operasi perdamaian dunia ataupun tugas belajar.
Untuk dapat mencapai tuntutan tersebut, para siswa diharapkan mentaati semua aturan yang berlaku, hindari segala tindakan dan perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun satuan. Tumbuhkan semangat dan motivasi dalam menerima materi pelajaran yang diberikan, agar tugas belajar yang dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar dan tepat waktu, serta tercapai dengan optimal. sehingga nantinya para siswa dapat memiliki kemampuan berkomunikasi bahasa inggris dengan baik dan benar.
KIBI angkatan ke-53 ini, rencananya berlangsung selama 4 bulan diikuti oleh 21 orang siswa yang terdiri dari 6 Perwira dan 15 Bintara masing-masing berasal dari Lanud Abd Saleh, Depo Har 30, Wing II Paskhas, Lanud Ngurah Rai, Lanud Roesmin Nurjadin, dan Lanud HAS Hanandjoeddin.
Malang,        April 2013
                                                                                                       Kepala Pentak

    Sutrisno, S.Pd, M.Si.
                                                                                               Letkol Sus NRP 524577

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.