PentakAbdSaleh (13/3).
Komandan Lanud Abd Saleh, Marsma TNI Gutomo, S. IP. beserta seluruh
Pejabat, Komandan Satuan dan Perwira Staf di jajaran Lanud Abd Saleh menerima
kunjungan kerja Tim Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI yang di pimpin oleh
Bapak Lukman R. Lumban Tobing, SE, MACC, AK. selaku pengendali teknis beserta rombongan dan diawali dengan kegiatan
Entry Briefing yang bertempat di Gedung Bina Yudha Lanud Abd Saleh, Rabu
(13/3).
Dalam sambutannya Danlanud menyampaikan kepada
seluruh jajaran Lanud Abd Saleh untuk dapat memberikan data dan informasi yang
seluas-luasnya kepada tim BPK, karena pada hakekatnya pelaksanaan ini merupakan
salah satu fungsi manajemen dalam melihat sejauh mana pelaksanaan program kerja
yang telah dilaksanakan maupun rencana program kerja kedepan serta dapat
mengetahui secara langsung permasalahan-permasalahan yang dihadapi dan
penyimpangan-penyimpangan yang mungkin terjadi untuk selanjutnya memberikan
saran-saran penyempurnaan atau koreksi terhadap pelaksanaan tugas-tugas
kedepan.
Sementara
Pengendali Teknis Tim Wasrik BPK, Bapak Lukman, menegaskan bahwa kunjungan
kerja dalam rangka Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) di Pangkalan TNI AU
Abdul Rachman Saleh ini bukan untuk mencari-cari kesalahan, namun untuk
memberikan koreksi yang konstruktif khususnya mengenai penggunaan anggaran dan
realisasinya.
Untuk
itu diharapkan kepada seluruh Pejabat dapat bekerjasama dengan Tim BPK RI,
sehingga tujuan pemeriksaan dapat terlaksana dengan baik dan lancar sesuai yang
diharapkan. Direncanakan pelaksanaan
Wasrik Tim BPK tersebut akan berlangsung selama Enam hari kedepan.
KepalaPentak
Sutrisno,
S.Pd, M.Si.
Mayor Sus NRP 524577
Tidak ada komentar:
Posting Komentar