SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Rabu, 24 Juli 2013

JALIN SILATURAHMI DENGAN BUKA PUASA BERSAMA








Pentak Abd (24/7).       Untuk mengakrabkan dan menjalin tali silaturahmi antar para pejabat dan keluarganya, Komandan Lanud Abd Saleh Marsekal Pertama TNI Gutomo, S. IP. mengadakan buka puasa bersama dengan para pejabat Lanud Abd Saleh dan Insub termasuk para Pengurus PIA Ardhya Garini Cabang 3 Daerah II Lanud Abd Saleh yang bertempat di Rumah Makan Cianjur Malang (24/7).
            Di sela-sela menunggu buka puasa tiba, Komandan Lanud Abd memanfaatkan waktu untuk berbincang-bincang dengan para pejabat Lanud Abd lainnya membahas perkembangan TNI AU khususnya Lanud Abd Saleh. walaupun dibulan Ramadhan, pekerjaan kedinasan yang sudah terjadual tetap harus dikerjakan dan diselesaikan dengan baik dan tepat waktu, tentunya tidak mengurangi waktu ibadah kita, apalagi di bulan ramadhan ini, dimana merupakan bulan suci yang di dalamnya terdapat kesempatan kita untuk mendapatkan rakhmat, hidayah dan pengampunan dari Allah SWT.
            Didalam acara buka puasa bersama ini, tujuan utamanya untuk menjalin tali silaturahmi diantara para pejabat Lanud Abd. “apabila terdapat masalah yang terjadi diantara kita semua baik masalah kedinasan maupun pribadi, insyaallah dapat diselesaikan dengan hati yang sabar dan penuh dengan kekeluargaan”. Jelas Komandan.
            Usai melakukan buka puasa bersama, Komandan Lanud Abd dan para pejabat Lanud Abd kembali ke kediamannya masing-masing dan selanjutnya melaksanakan sholat taraweh bersama di Masjid Biturrachman Lanud Abd Saleh.


Malang,        Juli 2013
      Kepala Pentak


               Sutrisno, S.Pd, M.Si.
            Letkol Sus NRP 524577

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.