Pentak Lanud Abd (14/11). Pelaksanaan pemeriksaan dari Tim BPK Selama 5
hari kerja di Lanud Abd Saleh Hari ini Jum’at (14/11) berakhir yang ditandai
dengan “Exit Briefing” yang bertempat di
Gedung Binayudha Lanud Abd Saleh yang dihadiri Komandan Lanud Abd Saleh Marsma
TNI Sungkono, S.E., M.Si. beserta para Kadis dan Komandan Satuan yang ada di
Lanud Abd Saleh termasuk Tim BPK.
Komandan
Lanud Abd Saleh menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan kerja tim BPK
yang dilaksanakan sejak tanggal 10 November 2014 lalu. “Tim BPK telah melakukan
tugasnya ke berbagai satuan jajaran Lanud Abd Saleh dengan baik. Hasil
temuan-temuan yang didapat, bisa dijadikan pegangan sebagai tindak lanjut dari
upaya kita membina Lanud Abd Saleh yang kita banggakan ini menjadi lebih baik,
efektif dan efisien” kata Komandan Lanud Abd mengawali sambutannya.
Diharapkan
berbagai masukan dan informasi yang berharga dari hasil pelaksanaan pengawasan
dan pemeriksaan dari Tim BPK selama melaksanakan tugasnya di Lanud Abd Saleh
dapat secepatnya dikoreksi, meluruskan serta melengkapi segala
kekurangan-kekurangan ataupun memperbaiki hal-hal yang dianggap belum sesuai
dengan ketentuan yang berlaku di lingkungan TNI AU khususnya Lanud Abd Saleh. “Semoga
kunjungan tersebut dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi Lanud Abd Saleh
dan permasalahan-permasalahan yang menjadi temuan Tim BPK dapat kami perbaiki
sehingga tugas-tugas mendatang akan lebih baik efektif dan efisien”, jelas Danlanud
Abd.
Selanjutnya
Tim Wasrik Badan Pemeriksa Keuangan menyampaikan hasil kerja berupa
temuan-temuan yang selanjutnya diserahkan oleh Ketua Tim Wasrik Badan Pemeriksa
Keuangan Bapak Seneng Rilanto kepada Komandan Lanud Abd Saleh Temuan-temuan
tersebut didapat langsung terjun di lapangan, dengan maksud agar tidak terjadi
kesalahan di dalam bekerja. Tim wasrik BPK melakukan pengawasan dan pemeriksaan
ke masing-masing bidang Operasi, Personel, Logistik, bidang khusus dan
satuan-satuan lainnya.
Malang, November 2014
Kepala Pentak
Sutrisno, S.Pd, M.Si.
Letkol Sus NRP 524577
Tidak ada komentar:
Posting Komentar