Pentak Lanud Abd (27/11). Pagi ini (Kamis, 27/11) jalan raya menuju
Bandara dan Lanud Abd Saleh macet total dikarenakan warga Malang melakukan demo
besar-besaran berkaitan dengan kenaikan harga BBM yang dirasakan sangat
memberatkan kehidupan rakyat. Sebagian
besar warga Malang menuntut agar harga BBM diturunkan karena dampaknya mengakibatkan
semua kebutuhan mengalami kenaikan yang sangat menyulitkan masyarakat bawah
untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Demo tersebut dilakukan bersamaan dengan RI-1
yang landing di Lanud Abd Saleh
hendak mengadakan kunjungan kerja di Kota Malang.
Sehubungan dengan itu,
Pasukan Khas TNI AU dari Batalyon Komando (Yonko) 464, Detasement Matra 2, dan
Denbravo Paskhasau bekerja sama dengan Kodim 0818 dan Polres Malang melakukan
pengamanan VVIP berkaitan dengan Kunjungan kerja RI-1 tersebut, sekaligus
mengamankan masa yang melakukan demo menuntut penurunan harga BBM. Atas koordinasi dan kerja sama yang baik
antara prajurit TNI AU, Kodim 0818 dan Polres Malang, pergerakan RI-1 dapat
berjalan lancar dan masa yang berdemo dapat diamankan tanpa tindakan kekerasan. Hingga kegiatan RI-1 di Malang selesai,
kondisi Malang sekitarnya tetap aman dan kegiatan RI-1 juga berlangsung aman.
Peristiwa yang sangat
menegangkan tersebut merupakan Skenario Latihan Pengamanan VVIP yang
dilaksanakan oleh Korp Paskhasau di Lanud ABd Saleh. Latihan yang dilaksanakan selama empat hari (24-27/11)
tersebut melibatkan 450 personel yang terdiri dari satu pasukan setingkat kompi
dari Mako Korpaskhas, Pusdiklat Paskhas, Satbravo ‘90, Denhanud 474 Yogyakarta,
Denmatra 2 dan Yonko 464 Paskhas. Selama
tiga hari para peserta latihan dibekali dengan berbagai materi yang berkaitan
dengan operasi pengamanan VVIP yang pelaksanaannya dilakukan di daerah latihan
areal Lanud Abd Saleh dan sekitarnya.
Hari ini (Kamis, 27/11)
merupakan puncak Latihan Pengamanan VVIP yang digelar di Lanud Abd Saleh
ditandai dengan simulasi latihan dan berjalan sangat menegangkan, karena
diasumsikan RI-1 hadir pada saat itu, sehingga semua personel latihan tergerak
untuk serius dalam setiap tahan pergerakan latihan. Wal hasil simulasi latihan terlaksana dengan lancar
nyaris seperti pelaksanaan pengamanan VVIP yang sebenarnya. Kesungguhan para
peserta selama mengikuti latihan, benar-benar ditampilkan pada hari ini, mereka
benar-benar serius dalam melaksanakan latihan ini karena sebagai seorang
prajurit mereka sadar benar bahwa tujuan dari latihan ini adalah untuk
meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan prajurit Paskhas dalam rangka
mencegah, mengatasi dan menanggulangi setiap ancaman yang akan terjadi dalam
melaksanakan tugas pengamanan VVIP.
Latihan tersebut diakhiri
dengan Upacara Penutupan yang dipimpin oleh oleh Asisten Operasi Kas Korpaskhasau,
Kolonel Psk Wahyu Hidayat di lapangan apel Yonko 464 Paskhas. Upacara dihadiri Kadisops Lanud Abd Saleh Kolonel
Pnb Fairlyanto, ST., Kadislog Lanud Abd, Kolonel Tek Semri Bija, S.E., para
pejabat Lanud Abd Saleh, Yonko 464 Paskhas, Detasemen Matra 2, Depo Har 30, Kodim 0818, Polres
Malang, Danramil Pakis, Kapolsek Pakis dan undangan lainnya.
Dankorpaskhas, Marsda
TNI M. Harpin Ondeh, SH., dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asops Kas
Korpaskhas, menyampaikan bahwa latihan tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan
dan memelihara kemampuan serta profesionalitas para prajurit, juga digunakan
sebagai sarana untuk menambah pengetahuan tentang tugas-tugas berkaitan dengan
pengamanan VVIP yang disesuaikan dengan perkembangan yang ada.
Malang, November 2014
Kepala Pentak
Sutrisno, S.Pd, M.Si.
Letkol Sus NRP 524577
Tidak ada komentar:
Posting Komentar