SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Minggu, 29 November 2009

HUT KORPRI KE-38 DI LANUD ABD SALEH


Sejak didirikannya KORPRI tanggal 29 Nopember 2009, telah menunjukkan peran dan tanggung jawab yang besar dalam memberikan pelayanan dan pengbadian kepada masyarakat. Demikian sambutan Presiden Republik Indonesia yang dibacakan oleh Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI Ida Bagus Anom M., SE. di Taxy Way Lanud Abd Saleh (30/11) dan diikuti seluruh pejabat dan anggota Lanud Abd Saleh beserta Insub.

Sebagai organisasi yang mewadahi para Pegawai Negeri Sipil, KORPRI telah memberikan peran yang sangat besar dalam mengayomi dan mengarahkan para anggotanya untuk melaksanakan tugas-tugas pemerintahan, melayani kepentingan masyarakat dalam berbagai bidang, dan menjalankan program pemerintah secara berkesinambungan. Lanjutnya.

Diharapkan anggota KORPRI dapat mewujudkan reformasi birokrasi melalui aparatur pemerintahan yang makin bersih, berwibawa dan profesional di dalam melaksanakan tugas kedinasannya sehari-hari.

Usai upacara dilanjutkan dengan acara syukuran KORPRI di Gedung Cakrawala Lanud Abd Saleh. Dalam acara tersebut dilakukan acara pemotongan tumpeng oleh Komandan dan diberikan kepada anggota Korpri termuda. Selain itu KORPRI Lanud Abd Saleh juga memberikan tali asih kepada keluarga anggota KORPRI yang mengalami sakit dan disampaikan oleh Ketua KORPRI Devi Dikaryansah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.