SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Jumat, 16 Mei 2014

BADIKLAT MALANG AKTUALISASI NILAI DI LANUD ABD

Pentak Abd (16/5).    Masih berkaitan dengan materi “Pilar-pilar Kebangsaan” Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat IV Angkatan XVI Tahun 2014, yang diselenggarakan Badan Pendidikan dan pelatihan (Diklat) Malang, melaksanakan Visitasi di Museum Dirgantaran Lanud Abd Saleh.  Kunjungan yang diikuti 45 orang peserta diklat ini bukan sekedar rekreasi untuk melepas kepenatan karena beban diklat, akan tetapi untuk mendapatkan materi Aktualisasi Nilai dan Semangat Pilar Kebangsaan.    Ke-45 orang peserta Diklat tersebut terdiri dari Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) Kabupaten Malang, SKPD Cipta Karya, dari Dinas Pariwisata, Dinas Keuangan, Dinas Kesehatan, Dinas Pendapatan, Dinas Kesbangpol dan dari delapan Kecamatan Kabupaten Malang, untuk berkunjung ke Lanud Abd Saleh pada hari ini Jum’at (16/5), bertempat di Museum Dirgantara “A. Sulaksono” Lanud Abd Saleh.
Kunjungan yang dilaksanakan seusai sholat Jum’at tersebut, dipimpin oleh Ibu Santi Rismandini  langsung menuju Museum Dirgantara.  Kaur Penpasum Pentak Lanud Abd Saleh Mayor Tek Nurhariri selaku Koordinator kunjungan menerima langsung para peserta Diklat tingkat IV Angkatan XVI Tahun 2014.  Beberapa anggota dari Pentak, Binpotdirga, Intelpam, dan Pomau turut mendampingi saat penyambutan di Museum Dirgantara.
Mayor Tek Nurhariri seperti biasanya menjelaskan secara detail tentang sejarah Lanud Abd Saleh lengkap dengan penjelasan museumnya. Ke-45 orang peserta Diklatpim IV ini yang terdiri dari Kepala Bidang Diklat Kepemimpinan Badan Diklat  Kabupaten Malang mendengarkan penjelasan tersebut dengan penuh seksama dan ditulis di buku laporannya masing-masing.
Sementara Koordinator Diklatpim IV Kabupaten Malang Ibu Santi di sela-sela kunjungan tersebut turut menjelaskan bahwa Diklatpim yang dilaksanakan saat ini merupakan peningkatan kapasitas dan kompetensi Pegawai Negeri Sipil di Badan Diklat Kabupaten Malang yang membahas materi tentang aktualisasi nilai dan semangat pilar kebangsaan untuk dijadikan bahan perbandingan sejarah kebangsaan di dalam penerapan kurikulum metode pembelajaran yang bertujuan untuk penjenjangan karier mereka.
Selanjutnya para peserta Diklat diajak Mayor Tek Nurhariri mengunjungi Skadron Teknik (Skatek ) 022 Lanud Abd merupakan tempat kunjungan berikutnya bagi para peserta Diklat. Salah satu Perwira Skatek 022 yang ditunjuk untuk memandu kunjungan tersebut memberikan penjelasan tentang pesawat-pesawat militer yang dimiliki Lanud Abd Saleh saat ini. Usai memberikan penjelasan, para pesertapun diberi kebebasan untuk bertanya tentang TNI Angkatan Udara. 
Kunjungan terakhirnya adalah melihat kantor Base Ops Lanud Abd Saleh yang letaknya sekitar 1 km dari Skatek 022. Turut dijelaskan oleh Perwira Base Ops tentang tugas pokok yang dilakukan oleh Base Ops Lanud Abd Saleh yang merupakan pekerjaan membantu penerbangan, perubahan cuaca di Lanud Abd, yaitu  Peraturan Lalu Lintas Udara (PLLU).

Malang,        Mei 2014
Kepala Pentak


   Sutrisno, S.Pd, M.Si.
   Letkol Sus NRP 524577

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.