SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Jumat, 31 Januari 2014

LANUD ABD MERIAHKAN PAMERAN ALUTSISTA

Pentak Abd (19/10).   Kemanunggalan TNI dengan rakyat kental terasa di Kota Batu Malang, dimana pada hari Sabtu pagi (19/10) masyarakat Kota Batu berduyun-duyun memadati Stadion Brantas Batu untuk menyaksikan pameran Alutsista TNI yang digelar oleh tiga Angkatan masing-masing dari TNI AD, AL, AU dan Polri.  Pameran Alutsista TNI yang bertujuan Untuk mengenalkan lebih dekat dan langsung Alutsista TNI dan Polri kepada masyarakat Kota Batu tersebut sekaligus untuk memeriahkan HUT ke-12 Kota Batu, yang pelaksanaannya di adakan selama 3 hari dari tanggal 19 Oktober hingga tanggal 21 Oktober 2013.

Pameran Alutsista yang belum tentu dilaksanakan setiap tahun ini, membuat masyarakat Batu dan Malang semakin penasaran dan tertarik untuk melihat secara langsung Alutsista yang dimiliki TNI tersebut. Suasana begitu marak saat acara dibuka diawali dengan acara defile oleh 2.500 anggota TNI dan Polri berkeliling Kota Batu dengan start dari Block Office hingga Alun-alun Pusat Kota Batu Malang yang menempuh jarak kurang lebih 1 Km, disepanjang jalan dinyanyikan lagu-lagu heroik kesatuan masing-masing. Masyarakat yang menyaksikan langsung acara defile tersebut sangat kagum dan bangga melihat kegagahan para prajurit TNI yang begitu kompak dan rapi.   Linmas yang merupakan rangkaian terakhir defile, tetap mendapatkan perhatian masyarakat.

Seratus meter dari pasukan Linmas, telah berjalan pula serangkaian Alutsista TNI-Polri dalam Pawai yang sangat di tunggu-tunggu oleh masyarakat.  Kendaraan baja kebanggaan TNI AD, Tank Scorpion, dan peralatan tempur lainnya berjajar ke belakang.  Peralatan tempur TNI AL dan TNI AU turut berjajar di belakangnya, disusul Alutsista Polri. Pawai berjalan dalam kecepatan 5km/jam, masyarakatpun antusias mengabadikan dalam dokumentasi foto dan video.  Rasa bangganya yang begitu tinggi terhadap TNI-Polri, mendorong masyarakat untuk berpose dengan beckground alutsista yang berjalan merambat di hadapannya.

Para petinggi TNI dari ketiga matra hadir dalam acara tersebut diantaranya Pangdivif 2 Kostrad Mayjend TNI Agus Kiswanto, Danlantamal V Surabaya Laksma TNI Sumadi, Danlanal Malang Kolonel Laut (P) Syamsul Rizal, Danlanud Abd Saleh Marsma TNI Gutomo S. IP. dan sejumlah para pejabat TNI lainnya juga para pejabat Malang Raya dan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko (Tuan Rumah pemrakarsa acara) serta para pejabat Batu lainnya turut menyaksikan pawai tersebut.

Selain anggota TNI yang melakukan defile, alutsista juga turut dipawaikan diantaranya Tank, Panser, Rudal, senjata penjelajah dan perahu patroli laut. Sementara di langit kota Batu beberapa pesawat terbang rendah dalam demo udara seperti Fly Pass pesawat Super Tucano dan Hercules. Masyarakat batu semakin antusias menyaksikan pawai tersebut saat anggota Batalyon 464 Pasukan Khas (Paskhas) TNI AU, Brigif Linud 18/Trisakti dan Marinir melakukan terjun payung di Stadion Brantas. Tepuk tangan semakin gemuruh setelah satu persatu para penerjun dapat mendarat dengan tepat.   Suara-suara nada banggapun riuh rendah menyertai turunnya pasukan payung dengan bendera Merah Putih dan bendera Kesatuan yang dibawanya.

Usai defile, seluruh alutsista parkir di halaman stadion Brantas Kota Batu. Selanjutnya wargapun bebas berekspresi, berpose dengan beberapa alutsista yang telah berjejer rapi disiapkan di luar arena pameran sekitar Stadion Brantas Kota Batu. ”Wah gagah sekali” celetuk beberapa pengunjung yang sedang pasang aksi di depan pesawat stand TNI Angkatan Udara. 

Di hari yang sama dilakukan pula joy flight bagi siswa SD hingga SMA yang khusus diundang oleh Lanud Abd Saleh beberapa hari sebelumnya serta masyarakat sekitar yang ingin terbang gembira dengan menggunakan pesawat C-130 Hercules. Sejak pagi para siswa dan warga telah berkumpul di Lapangan Pendem Batu diantar dengan kendaraan TNI AU menuju Lapangan Titik Muat Lanud Abd Saleh untuk ikut joy flight. Terbang gembira dengan menggunakan pesawat Hercules yang dipiloti oleh Mayor Penerbang Agus Rohimat yang di lakukan sebanyak 3 sortie mengelilingi Kota Malang dan Kota Batu sekaligus melihat pawai Alutsista yang ada di Kota Batu, rasa bangga dan kagum tetap terasa meski para peserta joy flight telah turun meninggalkan pesawat kembali ke Kota Batu.

Keterangan Gambar :  

1.    Kompi Paskhas melakukan hormat kanan dihadapan pejabat yang hadir dalam Pawai Alutsista TNI-Polri memperingati HUT ke-12 Kota Batu.

2.    Anak-anak sekolah antusias mengikuti Joy Flight dalam rangka HUT ke-12 Kota Batu.

3.    Diantara pengunjung stand Pameran Alutsista TNI-Potri, dua anak TK serius memperhatikan tayangan film dokumenter aerobatik pesawat tempur Sukhoi yang ditayangkan di stand Lanud Abd Saleh.




Malang,        Oktober 2013
            Kepala Pentak


               Sutrisno, S.Pd, M.Si.
           Letkol Sus NRP 524577

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.