SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Kamis, 03 April 2014

ANGGOTA LANUD ABD KARYA BAKTI DI TMP SUROPATI

Pentak Abd (3/4).    Sebagai ungkapan rasa terimakasih atas jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela negara yang kita cintai ini maka  Lanud Abd Saleh pada hari ini Kamis (3/4) melaksanakan karya bakti dengan korve bersama membersihkan rumput-rumput dan sampah-sampah yang ada di sekitar Taman Makam Pahlawan (TMP) Suropati Malang.
Kegiatan karya bakti di TMP ini di mulai pukul 07.00 sampai dengan pukul 11.00 WIB, Kepala Seksi Keamanan dan Pertahanan Pangkalan (Kasi Kamhanlan) Lanud Abd Saleh Letkol Psk Junaedy yang memimpin langsung kegiatan tersebut menyatakan bahwa karya bakti ini merupakan bentuk wujud kepedulian dan penghargaan dari generasi penerus kepada para pahlawan yang telah berjuang demi bangsa dan negara yang kita cintai ini. Dalam mewujudkan kecintaan tersebut, maka personel Lanud Abd Saleh melaksanakan Karya Bakti berupa korve bersama.
Karya bakti yang melibatkan 40 orang anggota Lanud Abd Saleh dan Insub tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Ke-68 TNI Angkatan Udara di Lanud Abd Saleh. Untuk kegiatan lainnya yang telah dilaksanakan di Lanud Abd Saleh adalah pertandingan olah raga bola volley, tenis meja, tenis lapangan, bulu tangkis dan sepak bola.
Keterangan Gambar  : 
Para anggota Lanud Abd Saleh beserta Insub sedang membersihkan Taman Makam Pahlawan Suropati Malang dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 TNI Angkatan Udara yang ada di Lanud Abd Saleh (3/4).

Malang, 3 April 2014
Kepala Pentak

Sutrisno, S.Pd., M.Si.
Letkol Sus NRP 52477

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.