Pentak Abd (22/4.
Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3 Daerah II Lanud Abd Saleh Ny. Dwi Gutomo menyerahkan
jabatannya kepada Ny. Ninik Sungkono di hadapan Ketua PIA Daerah II Koopsau II dalam
rangka Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua PIA-Ag Cabang 3 Daerah II Lanud
Abd Saleh, disaksikan para Pengurus PIA
Daerah II, Komandan Lanud Abd yang baru dan mantan Danlanud Abd, serta Pengurus
PIA Cabang 3 Daerah II Lanud Abd Saleh serta para undangan dari berbagai
organisasi bertempat di Gedung Cakrawala Lanud Abd Saleh (22/4).
Pergantian
pejabat Ketua PIA merupakan kelanjutan dari Sertijab Komandan Lanud Abd Saleh
yang baru saja berlalu dilaksanakan di Taxy Way Lanud Abd Saleh. Dalam
sambutannya Ketua PIA Daerah II mengatakan bahwa pergantian Ketua PIA ini merupakan
hal yang secara otomatis terjadi karena berkaitan dengan sertijab Komandan.
Serah
Terima Jabatan dalam organisasi yang sehat dan dinamis, merupakan hal yang
wajar dan untuk pergantian suasana kerja yang segar, dinamis, efektif dan
efisien. Disamping itu juga untuk memberi kesempatan kepada Ketua baru
memperoleh pengalaman baru dalam mengembangkan daya kreatif dan melahirkan
pemikiran-pemikiran baru yang sangat berguna bagi perkembangan dan kemajuan
organisasi.
Perubahan hanya dapat dimulai oleh orang-orang yang cerdas,
dilaksanakan oleh orang-orang yang rela dan dimenangkan oleh orang-orang yang
berani, kata Ketua PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II, Ny. Khairina Abdul
Muis dalam sambutannya, menurutnya, Serah terima jabatan merupakan proses yang
biasa di dalam organisasi, termasuk di organisasi PIA Ardhya Garini dan merupakan
proses pembinaan organisasi, dan kaderisasi kepemimpinan, sehingga dapat
mendorong semangat dan memotivasi di dalam bekerja, selain itu sertijab merupakan
pembaharuan, penyegaran serta komitmen pengabdian serta amanat yang harus
dilaksanakan demi memajukan organiasasi.
Setiap pergantian pemimpin
senantiasa terjadi perubahan-perubahan baik dalam gaya kepemimpinan maupun
kebijakannya.
Lebih
lanjut Ketua PIA Ardhya Garini Daerah II menyampaikan bahwa sebagai seorang
istri prajurit, kita dituntut untuk mampu membina keluarga sejahtera dan
menjadi pendorong semangat kerja suami. Di dalam wadah organisasi agar selalu
senantiasa mewujudkan jalinan hubungan kebersamaan dan kekeluargaan secara
harmonis dukungan dan kerja sama yang baik, sehingga roda organisasi terus
berjalan dengan lancar, berlanjut dan berkesinambungan.
Dalam
acara tersebut juga diadakan penyerahan cinderamata serta foto bersama yang
dihadiri Pengurus PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II, Ketua PIA AG Cab 3/D
II, para Ketua PIA Ranting, Para Ketua PIA Gabungan yang berada di Jajaran Pia
AG Cab 3/D II Lanud Abd Saleh, Pengurus PIA Ardhya Garini Jajaran Lanud Abd
Saleh.
Malang, 22 April 2014
Kepala
Pentak
Sutrisno,
S.Pd., M.Si.
Letkol
Sus NRP 52477
Tidak ada komentar:
Posting Komentar