SELAMAT DATANG DI BLOG PANGKALAN TNI ANGKATAN UDARA ABDULRACHMAN SALEH MALANG

Selasa, 08 April 2014

BADAN DIKLAT JATIM KUNJUNGI LANUD ABD

Pentak Abd (8/4).      Badan Pendidikan dan pelatihan yang berkantor di Wilayah Tandes Surabaya hari ini Selasa (8/4) melakukan kunjungan ke Lanud Abd Saleh.Kunjungan yang dipimpin oleh Ibu India ini  merupakan salah satu kurikulum dan metode pembelajaran yang telah ditentukan didalam program Diklat tahun 2014.
Kaur Penpasum Pentak Lanud Abd Saleh Mayor Tek Nurhariri di dampingi Peltu Istindar menerima peserta Diklat di Museum Dirgantara “A. Sulaksono” Lanud Abd Saleh dan menjelaskan tentang sejarah Lanud Abd Saleh serta isi dari Museum tersebut secara detail.  “sejarah ini penting bagi para peserta sekalian agar dapat menambah wawasan dan pengetahuan tentang TNI Angkatan Udara”, kata Mayor Tek Nurhariri diakhir penjelasannya.
Selanjutnya para peserta Diklat diarahkan ke Skadron Teknik (Skatek ) 022 untuk melihat langsung jenis pesawat yang dimiliki Lanud Abd Saleh. disana para peserta diterima oleh Perwira Skatek yang ditunjuk untuk menerima penjelasan tentang pesawat-pesawat militer yang ada di Lanud Abd. “semua pesawat ada di hangar ini, karena Skatek 022 merupakan tempat pemeliharaan pesawat tingkat sedang (Intermediate Maintenance) baik pesawat tempur maupun angkut”, jelasnya. Banyak pertanyaan yang dilontarkan oleh para peserta Diklat seputar pesawat yang dimiliki Lanud Abd Saleh.
Setelah menjawab semua pertanyaan yang diajukan, para peserta Diklat melanjutkan kunjungannya ke Base Ops yang letaknya tidak jauh dari Skatek 022. Disana para peserta menerima penjelasan tentang Peraturan Lalu Lintas Udara (PLLU) dan Meteo, merekapun bebas bertanya tentunya pertanyaan seputar lalu lintas udara dan langsung dijawab dengan lengkap oleh Perwira PLLU.
Kunjungan peserta Diklatpim Tk IV Angkatan ke-5 dan 6 Provinsi Jawa Timur kembali ke Surabaya sesuai jadwal yang telah ditentukan,  semua materi tentang kedirgantaraan telah diljelaskan oleh para Perwira yang bertugas di Lanud Abd Saleh untuk selanjutnya dijadikan bekal pengetahuan guna menambah wawasan kebangsaan sebagaimana yang mereka inginkan.
  Keterangan Gambar  : 
Para peserta Diklatpim Tk. IV Angkatan ke-5 dan 6 menerima penjelasan dari salah Perwira Skatek 022 dalam kunjungannya ke Lanud Abd Saleh (8/4).

Malang, 8 April 2014
Kepala Pentak

Sutrisno, S.Pd., M.Si.
Letkol Sus NRP 52477

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Profil Abd. Saleh

Foto saya
Malang, Jawa Timur, Indonesia
Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrachman Saleh adalah satuan pelaksana Koopsau II, mempunyai tugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan serta mengoperasikan satuan-satuan yang berada di jajarannya, melaksanakan pembinaan potensi dirgantara dan menyelenggarakan dukungan operasi bagi satuan-satuan dalam rangka melaksanakan tugas operasi udara.